Jumat, 08 Mei 2015

Canduku yang menggangguMu

Tuhan....aku yakin KAU masih disana. 

Melihat hambaMu ini yang sering melakukan dosa , kemudian bertobat dan melakukan dosa lagi, bertobat lagi dan begitu seterusnya. 

Akankah KAU tidak jenuh dengan tingkah pongkahku wahai Tuhan? Karena aku sendiripun sudah muak dengan tingkah yang aku perbuat sendiri, entah bagaimana bisa aku melakukan dosa yang jelas dilarang olehMu kemudian aku datang padaMu, menangis, memohon ampunanMu yang seketika itu aku yakin Engkau mengampuni dosa-dosaku. 

Tapi entah karna aku terlalu menganggapMu sangat baik hati, atau karena hati ini sudah tidak takut lagi padaMu? akupun melakukan dosa lagi, lagi, lagi, terus, terus dan terus. 
Entah sudah berapa banyak dosa yang sudah diperbuat olehku baik secara sadar maupun tidak. 
Entah sudah berapa banyak pula aku memohon ampunan padaMu. 

Masihkah engkau mempercayai aku..Tuhan.

Mempercayai aku ketika aku memohon ampunanMu? Ketika aku menangisi dosa yang aku perbuat dihadapanMu?

Namun hati ini masih mempercayai bahwa maafMu selalu ada untukku dan semua makhlukMu. 
Bagaimana caranya agar aku tidak kecanduan pada dosa? Sehingga cukup bagiku bertobat sekali saja dan aku mendapatkan ampunanMu tanpa melakukan dosa lagi, lagi, dan lagi. 
Bisakah aku? Masihkah kau mau mengampuni aku...Tuhan?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar